Bioindustri Omnipresen

Blog

Pengertian, Fungsi, Cara Aplikasi Wood Stain Serta Rekomendasi Produknya

Wood Stain adalah bahan finishing yang berfungsi sebagai pewarna kayu, biasanya digunakan sebagai pembentuk warna natural transparan (transparent colors) pada kayu.

finishing pagar kayu menggunakan cat water based

Secara umum, masyarakat yang datang ke toko bangunan hanya mengenal warna yang akan digunakan dalam proses finishing. Masih jarang konsumen yang menyebutkan jenis finishing seperti apa yang akan digunakan. Tak heran jika toko bangunan juga lebih concern mengenalkan warna dibanding jenis finishing pada para konsumennya.

Bicara tentang warna, dalam proses finishing kayu dikenal ada dua jenis warna, yaitu pigmented color dan stain color. Pigmented color bersifat menutup secara total dalam proses finishing. Jenis warna ini akan menutup permukaan media kayu secara total, sehingga serat kayu tidak akan terlihat.

Cat duco merupakan contoh dari pigmented color. Sedangkan wood stain color akan menutup permukaan media kayu tapi tetapi efeknya transparan. Secara lebih jelas, berikut penjelasan lebih detail mengenai apa itu wood stain color.

Wood Stain Adalah Pewarna Kayu Dengan Hasil Transparan

Jenis pewarna kayu ini sering digunakan pada proses finishing natural transparan. Wood stain adalah bahan pewarna kayu yang berfungsi untuk membangun nilai estetika warna pada tampilan warna yang dihasilkan pada hasil akhir wood finishing. Hasil aplikasi wood stain masih memperlihatkan keindahan struktur dan serat kayu, bahkan mampu semakin meng-ekspos keindahan dari serat kayu tersebut.

Wood stain dapat dengan mudah dikenali karena bentuk fisiknya yang berupa larutan encer dengan warna tertentu. Wood stain terbuat dari satu atau lebih pigmen, yang dilarutkan dengan larutan tertentu dan ditambahkan binder untuk mengikat campuran pigmen tersebut. Saat diaplikasikan, larutan ini akan meresap pada media kayu dan mewarna media kayu tersebut. Semakin tebal aplikasi wood stain, maka warna yang dihasilkan akan semakin gelap.

Cara Aplikasi Wood Stain

Wood Stain color bisa diaplikasikan dengan menggunakan berbagai cara, baik menggunakan kuas, kain, bal, ataupun dengan cara di-spray. Dengan berbagai cara aplikasi tersebut, warna akan mudah meresap ke dalam serat kayu dan akan mudah diatur intensitas/ketebalan warnanya. Wood Stain biasanya diaplikasikan setelah aplikasi wood filler dan sebelum aplikasi topcoat, kecuali dengan pertimbangan tertentu.

Secara umum, wood stain color biasa diaplikasikan bukan hanya pada media kayu, tetapi juga bisa diaplikasikan pada media bambu, rotan, serat alam, triplek, veneer, dll. Produk pewarna kayu ini secara umum bisa diaplikasikan baik untuk kebutuhan indoor maupun outdoor.

Adakah Produk Wood Stain Water Based di Indonesia?

Produk wood stain water based di Indonesia sudah bisa ditemukan di berbagai toko bangunan maupun di pasar online. Salah satu contoh produk wood stain water based adalah Biovarnish Wood Stain.

Produk wood stain asli Indonesia ini merupakan water based acrylic emulsion berbentuk pasta liquid yang berfungsi untuk mewarnai kayu sekaligus memberikan perlindungan pada media kayu. Sangat aman dan ramah lingkungan, karena produk ini diformulasikan dengan mengacu pada standar keamanan bahan kimia sesuai standard regulasi European Chemical Agency (ECHA-REACH Regulation) dan US-EPA regulation certified.

Produk Biovarnish Wood Stain bisa diaplikasikan dengan berbagai cara, baik menggunakan kuas maupun dengan metode semprot. Produk ini cocok diaplikasikan pada media kayu, bambu, serat alam, partikel board, dll. Sangat cocok baik untuk finishing interior maupun finishing eksterior pada furniture, pintu, kusen, handycraft, dll.

Keunggulan Biovarnish wood Stain adalah aman dan ramah lingkungan (non toxic and very low VOC), daya rekat kuat, tahan air, tahan cuaca, transparansi warna bagus, mudah digunakan, dan cepat kering. Berbagai keunggulan di atas membuat produk ini sangat layak direkomendasikan sebagai pewarna dalam finishing furniture indoor maupun outdoor warna natural transparan.

3 Step Mudah Aplikasi Biovarnish Series

biovarnish wood stain water based

Biovarnish woodstain adalah salah satu item produk di Biovarnish series yang dikenal sebai plitur kayu water based. Biovarnish woodstain biasanya diaplikasikan bersama produk lain di Biovarnish series, yaitu Biovarnish wood filler dan Biovarnish Clear Coat. Meskipun terkadang Biovarnish wood stain diaplikasikan hanya bersama clear coat atau sesuai kebutuhan finishing.

Berikut ini kami akan mengulas cara pemakaian Biovarnish wood stain. Dalam kesempatan ini Biovarnish wood stain akan diaplikasikan dalam finishing open pore transparan dengan step lengkap Biovarnish series.

Aplikasi Mudah Plitur Kayu Biovarnish Dalam Finishing Open Pore Transparent Colour

Untuk mengaplikasikan plitur kayu Biovarnish series, Anda hanya perlu melakukan 3 langkah mudah saja. Tentu saja sebelumnya Anda harus memastikan bahwa media kayu memang sudah siap untuk difinishing. Artinya, media kayu sudah diamplas halus, sudah dipastikan bersih dari kotoran dan minyak dan sudah MC-nya sudah di MC standar.

Tahap 1. Aplikasi Biovarnish Wood Filler

Anda perlu mengaplikasikan produk ini jika menginnginkan hasil finishing close pore atau banyak cacat kayu dan pori-pori besar yang perlu ditutup. Caranya cukup mudah. Campur dengan air bila perlu, dan aplikasikan menggunakan pisau scrap. Tunggu hingga kering (30 – 60 menit) kemudian amplas habis menggunakan amplas kayu no 240 hingga yang tersisa hanya yang ada di dalam pori kayu saja.

Tahap 2. Aplikasi Biovarnish Woodstain

Pilih warna wood stain sesuai warna yang diharapkan. Campurkan Biovarnish Wood Stain dengan air, dengan rasio 4 bahan : 1 air atau sesuai dengan kebutuhan. Aplikasikan dengan kuas busa atau kuas bulu yang dibungkus kain politur/kain bal yang bersih. Anda juga bisa menggunakan spray gun untuk aplikasi. Biarkan kering (kering sentuh 20 menit, kering amplas 30-60 menit). Amplas ambang menggunakan kertas amplas no 400, kemudian ulang aplikasi sekali lagi.

Tahap 3. Aplikasi Biovarnish Clear Coat

Biovarnish Clear Coat tersedia dalam pilihan gloss dan matt. Pilih sesuai kebutuhan. Cara aplikasinya, campurkan dengan air, perbandingan 4 bahan : 1 air, kemudian aplikasikan menggunakan kuas atau spray gun. Biarkan kering, amplas ambang dan lakukan prosesnya sekali lagi agar hasilnya lebih maksimal.

Itulah tiga langkah mudah aplikasi plitur kayu Biovarnish. Peran Biovarnish wood stain dalam tahapan ini sangat penting, karena menentukan hasil akhir warna yang diharapkan. Tentu saja Anda bisa melakukan penyesuaian-penyesuaian sesuai kebutuhan di lapangan dan jenis finishing yang ingin Anda lakukan.

Demikianlah ulasan mengenai pengertian wood stain dan fungsinya dalam proses finishing kayu warna natural transparan. Untuk  mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai produk Biovarnish Wood Stain di atas, Anda bisa menghubungi kami dengan menghubungi CS  kami melalui kontak WhatsApp berikut ini.

CTA Order Produk Finishing Kayu

tanya cs bio
Tanya Bio!