Bioindustri Omnipresen

Blog

Cat Kayu Jati Untuk Finishing Rumah Joglo

Finishing untuk tiang rumah joglo yang terbuat dari kayu jati bisa didapatkan dengan aplikasi cat kayu jati Biovarnish.

finishing rumah jogloKonsep rumah tradisional saat ini kembali cukup banyak diminati untuk hunian. Unsur alamiah yang sangat lekat pada rumah berkonsep tradisional ini menjadi bagian yang menjadi daya tariknya. Indonesia kaya akan desain rumah tradiosional. Berbagai suku bangsa yang ada menyumbangkan daftar panjang desain rumah tradisional yang artistik, diantaranya rumah joglo.

Rumah joglo merupakan rumah tradisional yang lazim ditemui di Yogyakarta, Jawa Tengah dan sekitarnya. Rumah/Omah Joglo memiliki unsur-unsur tertentu yang sangat unik dan membuatnya memiliki penampilan yang khas. Unsur-unsur budaya Jawa melekat kuat pada desain rumah tradisional yang satu ini.

Konsep dasar rumah joglo berbeda dari desain rumah modern. Bagian-bagian dari rumah joglo biasanya terdiri dari pendapa, pringgitan, dalem, sentong, gandok tengen, dan gandok kiwo. Bagian pendapa adalah bagian paling depan Joglo yang mempunyai ruangan luas tanpa sekat-sekat, biasanya digunakan sebagai tempat pertemuan untuk acara besar bagi penghuninya. Nah, bagian pendopo inilah yang saat ini banyak diadopsi dalam konsep hunian modern.

Finishing Rumah Joglo Menggunakan Cat Kayu Jati Biovarnish

Konstruksi Rumah Joglo

Rumah/omah joglo mayoritas menggunakan material kayu. Material kayu digunakan hampir di semua bagian konstruksi rumah/omah joglo. Oleh karena itu, jenis kayu yang dipilih biasanya merupakan jenis kayu berkualitas, agar rumah joglo kuat dan awet. Di bagian-bagian tertentu seperti tiang penyangga bahkan harus menggunakan kayu dengan kualitas dan tingkat kekerasan yang cukup tinggi. Jenis kayu yang seringkali digunakan sebagai tiang penyangga rumah joglo adalah jenis kayu jati.

Finishing Rumah Joglo

Salah satu unsur yang menarik dari rumah joglo adalah kuatnya aspek tradisional yang melekat pada rumah joglo. Oleh karena itu, tahapan proses produksi atau proses pembuatan rumah joglo harus sejalan dengan tujuan ini. Dari tahap pembentukan hingga finishing, harus dibuat seotentik mungkin sehingga kesan tradisional, warisan budaya adiluhung tetap bisa ditampilkan. Tampilan warna natural bisa memperkuat kesan tersebut. Warna natural bisa membantu tampilan rumah joglo terlihat lebih asli. Untuk itu, dibutuhkan penggunaan bahan finishing seperti cat kayu jati berkualitas tinggi yang memiliki kemampuan untuk mrnghasilkan tampilan natural dengan baik.

Cat Kayu Jati Untuk Tiang Kayu Rumah Joglo

Cat kayu yang bisa digunakan untuk finishing rumah joglo harus memiliki kualitas tinggi, seperti halnya cat Biovarnish dari Bioindustries. Biovarnish merupakan seri produk water based wood finishing brush system. Produk ini cocok untuk aplikasi interior maupun eksterior, sehingga sangat tepat bisa diaplikasikan pada pendopo rumah joglo yang seringkali dibuat dengan konsep terbuka.

cat kayu jati

Produk Biovarnish memiliki karakter warna transparan yang mampu menghasilkan tampilan natural yang menarik. Selain itu, produk ini sangat aman untuk digunakan dan sekaligus ramah lingkungan karena terbuat dari bahan dasar air. Biovarnish bahkan telah memenuhi standar keamanan bahan finishing furniture yang berlaku di negara-negara maju, karena produk ini diformulasikan sesuai standar regulasi US EPA dan EU ECHA Reach Regulation.

Proses aplikasi produk ini juga mudah. Anda bisa menggunakan kuas ataupun bal. Selain itu, Anda juga bisa mengaplikasikan dengan cara di-spray untuk menjangkau sudut-sudut yang sulit, bagian yang ada ukirannya, atau jika Anda ingin mempercepat proses produksinya. Untuk mendapatkan produk cat kayu jati Biovarnish ini serta untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat menghubungi customer service cat kayu Biovarnish ini via telepon maupun WhatsApp  ke no. 0879 3934 6433 atau 0822 2026 5056. Anda juga bisa mendapatkannya secara langsung di Bio Service Point Jogja, Bio Service Point Jepara dan Bio Service Point Cirebon. Semoga bermanfaat.

tanya cs bio
Tanya Bio!