Bioindustri Omnipresen

Blog

Simak Cara Mudah Mendempul Kayu Kusen Menggunakan Wood Filler Biovarnish

Mencari cara untuk mendempul kayu kusen secara mudah? Ada dua cara mendempul kayu kusen menggunakan wood filler Biovarnish secara mudah berikut ini akan membantu Anda.

dempul kusen

Penggunaan dempul untuk kayu sangatlah penting terlebih bagi Anda yang sedang pertama kali melakukan finishing pada kayu kusen. Peranan dempul sangat penting, mengapa? Karena dempul berfungsi untuk menutup cacat pada kayu kusen dan juga menutup poir-pori kayu.

Apabila pori-pori kayu tidak ditutup oleh dempul maka kayu kusen akan rentan dengan adanya rayap dan juga jamur. Pori-pori kayu sendiri berfungsi untuk menyerap kelembapan udara yang menyebabkan kayu cepat rusak. Maka dempul berperan aktif untuk menutup pori-pori tersebut.

Selain menutup pori-pori, dempul kayu juga berfungsi sebagai lapisan dasar untuk memperkuat . Dempul akan menutup cacat tekstur pada kayu terlebih jika Anda menggunakan kayu dengan banyak cacat atau bahkan recycle wood. Dempul akan membuat permukaan kayu lebih halus dan juga rata. Anda akan mendapatkan kusen yang berpenampilan menarik baik itu warna natural maupun warna solid.

Jenis Dempul Kayu yang Sering Digunakan

Dempul ada dua jenis, yaitu dempul yang memberikan hasil warna natural sering disebut dengan wood filler dan dempul dengan hasil warna solid yaitu wood putty. Antara wood putty dan juga wood filler memberikan efek warna yang berbeda. Wood filler memiliki hasil warna yang transparan sehingga baik warna kayu dan juga serat kayu akan tetap terlihat.

Wood putty akan menutup warna kayu yaitu dengan warna solid, misalnya putih atau abu-abu.  Warna yang menutup warna kayu asli ini akan memudahkan Anda untuk mendapatkan hasil warna solid yang halus dan rata.

Salah satu produk wood filler untuk kayu yang bisa Anda gunakan adalah Biovarnish. Cara menggunakan wood filler Biovarnish pada kayu kusen pun cukup mudah. Anda bisa menggunakan kain bal, yaitu kain katun bersih dan kering atau Anda juga bisa menggunakan pisau pallet.

Anda bisa memilih alat sesuai dengan kebutuhan dan juga kemampuan Anda menggunakannya. Dalam artikel ini akan dijelaskan cara aplikasi wood filler Biovarnish yang sangat mudah menggunakan kain bal .

Cara Mendempul Kayu Kusen Dengan Kain Bal

biovarnish wood filler, dempul kayu water based untuk kayu kusen

Cara menggunakan wood filler Biovarnish yang paling mudah adalah dengan kain bal. Gunakan kain katun berwarna putih dan juga tidak basah atau kering. Jika Anda menggunakan kain katun yang berwarna kemungkinan besar warna pada kain bisa luntur dan membuat dempul memiliki warna yang buruk.

Ingat, bahwa wood filler akan memberikan warna natural pada kayu maka jika menggunakan kain katun yang luntur akan mempengaruhi tampilan. Setelah menyiapkan kain katun lembut, Anda cukup menyediakan air bersih dan juga amplas no. 240.

Berikut cara mendempul kayu kusen menggunakan wood filler Biovarnish:

  1. Pastikan permukaan kayu bersih dan juga kering. Bebas dari sisa debu amplas dan memiliki tingkat kering MC 12%. Permukaan kayu yang kotor akan membuat finishing kayu tidak rapi dan rata.
  2. Campurkan Biovarnish Wood Filler dengan air secukupnya. Campurkan dalam gelas plastik. Fungsi air disini adalah untuk mengencerkan saja agar mudah diaplikasikan dengan kain katun. Setelah diaduk hingga rata Anda bisa mulai aplikasikan. Usapkan dengan kain katun searah serat kayu atau bisa dengan melingkar searah jarum jam. Usapkan sambil ditekan agar filler benar-benar masuk ke dalam pori-pori kayu.
  3. Jika sudah teroleskan rata ke seluruh permukaan kayu lalu tunggu kering tanpa dijemur pada panas matahari. Kecepatan keringnya biasanya sekitar 20-30 menit saja.
  4. Jika sudah kering benar amplas sedikit ditekan dengan kertas amplas. Amplas hingga serta kayu terlihat dengan baik dan semua pori-pori kayu tertutup. Jika dirasa lapisan masih terlalu tipis, Anda bisa mengulangi aplikasi kembali hingga mendapat ketebalan yang diinginkan. Selanjutnya Anda bisa menggunakan lapisan warna cat kayu dengan Biovarnish Wood Stain.

Cara Menggunakan Wood Filler Biovarnish Dengan Pisau Pallet

Cara mendempul kayu kusen menggunakan wood filler Biovarnish yang kedua adalah dengan pisau pallet. Di sini aplikasinya sedikit berbeda karena Anda akan menggunakan alat berupa pisau palet. Pilih palet yang terbuat dari bahan plastik bukan besi karena tekstur kayu yang mudah tergores sebaiknya menggunakan alat yang tidak terlalu tajam. Aplikasi ini lebih mudah karena Anda bisa lebih cepat aplikasinya dibandingkan dengan kain.

Hal yang perlu Anda persiapkan adalah kayu dan juga amplas no. 240. Berikut ini cara aplikasinya:

  1. Siapkan permukaan kayu yang sudah kering dengan MC 12% dan juga kayu yang bersih. Bebas dari kotoran atau debu amplas bahkan minyak kayu yang akan membuat hasil warna berbeda.
  2. Aplikasikan Biovarnish wood filler dengan pisau pallet serah serat kayu. Dalam tahapan ini Anda tidak perlu memberikan tambahan air karena Biovarnish memiliki kekentalan yang tepat untuk aplikasi pallet. Aplikasikan hingga selruh permukaan kayu tertutup. Terlebih jika pada bagian cacat kayu.
  3. Tunggu wood filler hingga menjadi kering benar tanpa dijemur panas matahari sekitar 20-30 menit.
  4. Setelah kering amplas dengan kertas amplas no. 240 hingga serta kayu terlihat. Dan jika cacat kayu belum terisi dengan benar aplikasikan Biovanrish Wood Filler kembali hingga didapatkan permukaan kayu yang rata dan juga padat.

Jika dibandingkan antara cara mendempul kayu kusen menggunakan wood filler Biovarnish baik itu menggunakan pisau pallet maupun menggunakan kain bal tidak jauh berbeda. Anda bisa memilih cara aplikasi yang manakah yang dianggap lebih mudah.

Formulasi Biovarnish Wood Filler memang diciptakan untuk kemudahan aplikasi bagi Anda. Terlebih bagi Anda yang bukanlah seorang profesional. Hasilnya akan tetap sempurna walaupun Anda bukanlah seorang profesional di bidang finishing atau kayu.

Cara Mendapatkan Wood Filler Biovarnish

Dempul keluaran Biovarnish ini adalah dempul water based dimana kandungannya bukanlah bahan kimai berbahaya melainkan aman. Tidak terkandung timbal, formalin dan juga merkuri yang sangat berbahaya bagi tubuh manusia. Bahkan jika dilihat dari cara menggunakan wood filler Biovarnish adalah cara yang paling mudah dan cepat kering.

Proses pengamplasan yang cukup ringan tidak menimbulkan peeling  Sehingga dapat dipastikan bahwa wood filler menempel dengan baik pada permukaan kayu. Ketika terjadi peeling maka Anda akan boros menggunakan dempul hingga berulang kali.

Selain produk wood filler, Biovarnish juga ada dalam seri wood stain dan clear coat. Lantas dimana Anda bisa mendapatkan produk finishing kayu kusen yang cara aplikasinya mudah dan hasilnya memuaskan seperti Biovarnish?

Silahkan kontak no hotline kami di no 0822-4338-0001. Anda juga bisa mendapatkan produk Biovarnish wood filler maupun berbagai produk cat water based Bioindustries lainnya di kantor cabang Jogja, Jepara dan Cirebon maupun di agen-agen terdekat di kota Anda.

Apabila Anda tertarik untuk menjadi Agen Biovarnish di kota Anda, silahkan kontak Customer Service kami di bawah ini.

CTA Order Produk Finishing Kayu

tanya cs bio
Tanya Bio!