Bioindustri Omnipresen

Blog

Cara Membuat Finishing Kayu Water Based Warna Coklat Antik Global

Artikel ini menjelaskan mengenai cara membuat finishing kayu warna coklat antik global  yang termasuk dalam kategori american style color dengan menggunakan water based paint.

Contoh hasil finishing warna coklat antik global atau global antique brown

Teknik finishing kayu ini bertujuan untuk menciptakan tampilan akhir yang halus dan rata dengan warna coklat antik global atau global antique brown. Tetapi finishing ini tetap memperlihatkan serat-serat kayu yang ada pada media yang digunakan. Finishing ini menampilkan keindahan alur kayu secara jelas, dengan menggunakan efek brush yang berwarna gelap.

Tipe finishing ini cocok digunakan pada berbagai macam furnitur interior, seperti meja (table), kursi (chair), buffet, dll.

Media dan Persiapan media membuat finishing kayu warna coklat antik global

Kayu yang digunakan pada panel di atas adalah kayu mindi.

Haluskan permukaan kayu dengan kertas ampelasno 120 dan no 180 untuk menghilangkan cacat permukaan bekas cuttermark dll

Pastikan kayu telah benar-benar kering (MC ≤ 12%), bebas dari debu, minyak dan kotoran lainnya

 Coating schedule

1

Wood stain

Wood Stain Indoor

Untuk pewarnaan gunakan Biocolours Wood Stain IndoorCocoa Brown (WSI Cocoa Brown).untuk mengatur intensitas kepekatan warna coklat, dapat diencerkan dengan air bersih secukupnyaaplikasikan keseluruh permukaan dengan semprot, kuas atau dengan cara di oles dengan kain katun putih bersihCover area : 10 m2/kg s/d 12 m2/kg tergantung intensitas warna yang diinginkan
2

Sanding sealer

Gunakan Biocolours sanding sealer(S401Z), tambahkan ½  bagian air bersih  sambil diaduk sampai rata untuk mendapatkan viscositas 10-12 dt, dengan metode ukur NK2.Semprotkan keseluruh permukaan media dengan  spray gun nozle 1.0 s/d 1.5Biarkan mengering selama ± 60 mnt. Dan gosok dengan kertas ampelas no 400 sampai halus dan sebaiknya ulangi lagi dengan lapisan sandingsealer  ke dua.Cover area : 8 s/d 10 m2/kg
3

Glaze Brown

Aplikasikan Glaze 5510Brown, yang telah di tambahkan air bersih dengan perbandingan Glaze : Air = 1 : 3.Aplikasikan Glaze tersebut menggunakan kuas atau kain katun bersih. Lap kan glaze tersebut dengan tingkat ketebalan warna coklat sesuai dengan keinginan kita. Dan biarkan mengering selama 30 menit.Cover area : tergantung aplikasi
4

Sanding Sealer

Gunakan Biocolours sanding sealer(S401Z), tambahkan ½  bagian air bersih  sambil diaduk sampai rata untuk mendapatkan viscositas 10-12 dt, dengan metode ukur NK2.Semprotkan keseluruh permukaan media dengan spray gun nozle 1.0 s/d 1.5. ini dilakukan agar glaze yang pertama tidak bercampur dengan glaze yang ke dua.Biarkan mengering selama ± 60 mnt. Dan amplas dengan kertas ampelas no 400 sampai halus dan sebaiknya ulangi lagi dengan lapisan sandingsealer  ke dua.Cover area : 8 s/d 10 m2/kg
5

Glaze brown

Aplikasikan Glaze 5510Brown, yang telah di tambahkan air bersih dengan perbandingan Glaze : Air = 1 : 3.Aplikasikan Glaze tersebut menggunakan kuas atau kain katun bersih. Lap kan glaze tersebut dengan tingkat ketebalan sesuai dengan keinginan kita. Dan biarkan mengering selama 30 menit.Cover area : tergantung aplikasi
6

Wood stain

Wood Stain Indoor

Untuk pewarnaan selanjutnya gunakan Biocolours Wood Stain IndoorCocoa Brown (WSI Cocoa Brown), yang dicampur dengan topcoat EP 3050 Semi Gloss dan air bersih, dengan perbandingan 1 : 4 : 1.Semprotkan ke seluruh permukaan kayu. Biarkan mengering selama 30 menit.Cover area : 10 m2/kg s/d 12 m2/kg tergantung intensitas warna yang diinginkan
7

Top coat / clear coat/ varnish

Gunakan Biocolours topcoat EP 3050 Semi Glossdan tambahkan dengan ½ bagian air bersih  sambil diaduk pelan pelan sampai rata dengan viscositas ideal 8-10 detik, dengan metode ukur NK2.Gunakan  spray gun nozzle 1.0 – 1.5 dan semprotkan keseluruh permukaan media. Tunggu sampai kering dan ulangi lagi untuk hasil proses finishing warna coklat antik global yang lebih sempurna.Cover area : 8 m2/kg s/d 10 m2/kg

Data teknis

  • Media : kayu solid, rottan, bambu dll
  • Sarat kekeringan media : 12-15%
  • Syarat air pengencer : air bersih PH ±7
  • Film Adhesion : ISO Class 0
  • Film hardness : HB
  • Water resistance : good
  • House chemicals resist : good
  • Film placement used : indoor used

PENTING..!

  • Kondisi drying room direkomendasikan suhu 30-37C dengan ventilasi udara baik,
  • Tidak disarankan dijemur di bawah terik matahari langsung
tanya cs bio
Tanya Bio!