Bioindustri Omnipresen

Blog

BioIndustries Menembus Pasar Dunia Melalui Pasar China

canton-fair-1
Canton Fair 2016 Phase 1

BioIndustries menembus pasar dunia melalui pasar China dengan mengikuti Canton Fair  Phase 1 15-19 October 2016. BioIndustri kali ini hadir di hall B9.3 Indonesia paviliun bersama dengan perusahaan-perusahaan terkemuka Indonesia, diantaranya Polytron, Maspion, dll.

Canton Fair merupakan ajang pameran industri terbesar di China yang diikuti oleh peserta pameran dari berbagai jenis industri di China dan beberapa perusahaan dari negara lain, termasuk dari Indonesia. Buyer yang datang ke salah satu pameran terbesar di dunia ini pun tidak main-main, karena buyer-buyer besar dunia juga ikut hadir dalam pameran ini.

Di pameran ini, BioIndustries mengenalkan produk-produk finishing & Care dari BioIndustries, terutama produk BioVarnish dan produk Biopolish, baik Biopolish Beeswax, Biopolish Linseed Oil Beeswax Wood Polish and Furniture Care, maupun Biopolish Leather Care. Berpartisipasi dalam pameran ini merupakan salah satu upaya BioIndustries untuk mengenalkan produk ke kancah internasional.

Selain Canton Fair, BioIndustries juga mengikuti pameran di PRJ Kemayoran Jakarta, yaitu Trade Expo Indonesia (TEI). Pameran TEI yang ke-31 diselenggarakan sejak tanggal 12 sampai 16 Oktober 2016. Pameran yang diresmikan oleh Presiden Joko Widodo tersebut diikuti oleh berbagai perusahaan dari beragam industri, mulai dari furniture, fashion hingga kuliner.

BioIndustries
Kunjungan Buyer Jepang ke Booth BioIndustries di TEI 2016

Dalam pameran TEI ke-31 tersebut, BioIndustries mengenalkan produk-produk finishing water based. Puluhan contoh panel aplikasi menggunakan produk finishing water based BioIndustries yang diaplikasikan pada media kayu, bambu maupun serat alam berhasil menarik perhatian buyer-buyer yang datang ke pameran.

Beberapa seri aplikasi seperti seri aplikasi wash series, recycle series, patina series, natural series menggunakan produk Biovarnish, dan seri natural series menggunakan produk Biopolish wood polish & furniture care, serta finishing food grade menggunakan Biopolish Beeswax menjadi primadona dari sekian seri panel yang dipamerkan di pameran tersebut. Seri-seri tersebut berhasil menarik minat dari para buyer internasional maupun dari peserta pameran produk furniture yang mengunjungi booth.

Sedangkan pengunjung pameran yang berasal dari masyarakat umum cenderung berminat pada produk finishing water based brush system, yaitu menggunakan produk Biovarnish dan Orchid. Selain itu, mereka juga tertarik dengan produk Biopolish Exterior, polish & furniture care. Beberapa customer area Jakarta yang selama ini berbelanja via online serta beberapa customer lama juga turut mengunjungi booth untuk berdiskusi lebih lanjut tentang produk yang mereka butuhkan.

Tidak bisa dipungkiri, pameran TEI maupun Canton Fair merupakan ajang yang cukup efektif untuk mengenalkan BioIndustries ke kalangan buyer maupun pada customer lokal dan masyarakat luas. Terlepas dari segala kekurangan pada saat penyelenggaraan, kedua pameran di akhir tahun ini merupakan media promosi yang sangat signifikan untuk memperluas segmen pasar BioIndustries.

tanya cs bio
Tanya Bio!